Sabtu, 30 Maret 2013

Masalah Menjadi Masalah



Masalah Membuat Masalah
A.   Latar Belakang
Tugas merupakan kebutuhan mahasiswa, sebab dengan adanya tugas yang diberikan dosen terhadap mahasiswa dapat menumbuh kembangkan pemikiran dan kekreatifan mahasiswa itu sendiri. Namun kenyataanya ada sebagian mahasiswa yang menjadikan tugas sebagai buah simalakama, bahkan beban yang selalu menghantui disetiap malam, salah satunya adalah tugas membuat masalah.
B.    Identifikasi Masalah
Faktor-faktor yang mempengaruhi;
-      Timbulnya kedewasaan yang berlebihan, sehingga berpendapat bahwa tugas itu hanya untuk anak kecil
-      Tidak adanya sumber yang bisa dijadikan referensi dalam pembuatan tugas
-      Tidak bisa menemukan titik temu yang ingin dijadikan permasalah karena mempunyai banyak masalah yang dihadapi
-      Kurangnya penjelasan dosen, dan enggan bertanya
-      Banyaknya tugas-tugas dari segala mata kuliah
-      Tuntutan ekonomi yang mengharuskan mahasiswa harus menghabiskan banyak waktu diluar daripada fokus pada perkuliahan
-      Kurangnya rasa tanggung jawab
-      Dosennya terlalu baik, menarik dan selalu bisa memakhlumi mahasiswa yang tidak mengaerjakan tugas
-      Tidak adanya sanksi yang harus ditakuti
-      Rasa malas yang menyelimuti setiap helai nafas
-      Lupa mengerjakan, bahkan tidak tahu karena tidak masuk kuliah
C.    Pembatasan masalah
Dalam hal ini peneliti hanya akan membahas tentang Tuntutan ekonomi yang mengharuskan mahasiswa harus menghabiskan banyak waktu diluar daripada fokus pada perkuliahan
D.   Rumusan Masalah
-      Apakah Tuntutan ekonomi yang mengharuskan mahasiswa harus menghabiskan banyak waktu diluar daripada fokus pada perkuliahan dapat mempengaruhi pemberian tugas dari dosen?
-      Bagaimana upaya Mahasiswa agar mampu membagi waktu antara tuntutan ekonomi dengan perkuliahan?
Bagaimana peran serta dosen dalam menangani keadaan mahasiswa yang seperti itu?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tentang hebatnya mengaji

Tentang hebatnya mengaji Ilmu Agama laksana air hujan menembus bumi, orang alim yang mengamalkan ilmunya laksana bumi yang subur. Orang yang...