Hidup adalah sebuah keseimbangan, ada langit ada bumi, ada siang dan ada pula malam. Begitu pada bawang merah, dia mempunyai saudara tiri, hehehe
Melanjutkan pembahasan kita kemarin mengenai tanaman pengendali OPT;
BAWANG PUTIH
Bawang putih adalah salah satu rempah pada masakan. Bawang putih merupakan tanaman semusim. tingginya 50-60 cm.
Berakar serabut kecil berjumlah
banyak.
Batangnya semu, beralur, hijau.
Daunnya tunggal, berupa reset akar bentuk lanset, tepi rata, ujung runcing, beralur, panjang 60 cm, dengan lebar ± 1,5 cm, menebal dan berdaging serta mengandung persediaan makanan yang terdiri atas subang yang dilapisi daun sehingga menjadi umbi lapis, berwarna hijau. Intinya seperti gambar.
Sasaran OPT (Organisme Pengganggu Tumbuhan);
1. Ulat, hama pengisap, nematoda, bakteri, antraknos, embun tepung
Bahan yang dibutuhkan;
-85 gram bawang
putih
- 50 ml minyak
sayur
- 10 ml
deterjen/sabun
- 950 ml air
- Alat penyaring
- Botol
Cara pembuatan;
Campurkan
bawang putih
dengan minyak
sayur. Biarkan
selama 24 jam. Tambahkan air
dan sabun. Aduk
hingga rata.
Simpan dalam
botol paling lama
3 hari.
Cara pemakaian;
Campurkan larutan
dengan air dengan perbandingan 1 : 19
atau 50 ml larutan
dengan 950 ml air.
Kocok sebelum
digunakan.
Semprotkan
ke seluruh bagian
tanaman yang
terserang OPT pada pagi hari
2. Cendawan
Bahan yang dibutuhkan;
- 2 siung bawang
putih
- Deterjen/sabun
- 4 cangkir air
- Alat
penumbuk/blender
- Alat penyaring
- Botol
Cara pembuatan;
Hancurkan
bawang putih,
rendam dalam air
selama 24 jam.
Tambahkan air
dan sabun, dan saring. Lalu masukkan
dalam botol
Cara pemakaian;
Tambahkan larutan
dengan air dengan
perbandingan 1 : 9
air. Kocok sebelum
digunakan.
Semprotkan ke seluruh bagian tanaman yang terserang ada pagi hari
3. Hama kubis, belalang dan kutudaun
Bahan yang digunakan;
- 100 gram
bawang putih
- 2 sendok makan
minyak sayur
- 10.5 liter air
- 10 ml
deterjen/sabun
Cara pembuatan;
Hancurkan
bawang putih.
Rendam dalam minyak sayur
selama 24 jam.
Tambahkan ½
liter air dan
deterjen. Kemudian aduk hingga rata dan saring
Cara pemakaian;
Tambahkan 10 liter
air kedalam larutan. Aduk hingga merata, dan Semprotkan ke
seluruh bagian
tanaman yang
terserang OPT pada
pagi hari
4. Ulat buah tomat, Ulat penggerek umbi kentang , Wereng padi , dan Nematoda
Bahan yang dibutuhkan;
- 50 ml minyak
bawang putih
- 950 ml air
- 1 ml
deterjen/sabun
Cara pembuatan;
Tambahkan
sabun ke dalam
minyak bawang
putih, dan aduk
hingga rata.
Cara pemakaian;
Tambahkan air secukupnya, kemudian aduk
dan semprotkan ke
seluruh bagian tanaman yang
terserang hama pada pagi atau sore hari
Keren belum tentu baik, seperti nama hama misalnya. Namun sejahat-jahatnya hama masih bisa di atasi dengan ihtiyar hati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar