Selasa, 01 Agustus 2017

Kelor sebagai pengendali OPT

Sayur bening merupakan salah satu menu makanan yang kerapkali ditemukan dalam berbagai kesempatan, baik di rumah pribadi atau di restoran, sayur bening selalu tersedia dan dibuat dari berbagai jenis sayuran.

Tahukah anda bahwa salah satu sayuran yang bisa dijadikan sayur bening juga berfungsi sebagai pengendali OPT, saya yakin tidak asing pada tanaman satu ini;

KELOR

Kelor adalah pohon yang tingginya mencapai 7 -11 meter, batangnya berkayu, berbentuk bulat, bercabang, berbintik hitam berwarna putih kotor. Daunnya majemuk dengan panjang 20-60 cm, anak daun berbentuk bulat telur, tepi rata dengan ujung berlekuk, menyirip ganjil warna hijau.

Kelor berbunga majemuk dengan bentuk malai yang letak di ketiak daun,
panjangnya 10-30 cm. Bijinya bulat, bersayap tiga warnanya hitam. Akarnya tunggang warna putih kotor.

Sasaran OPT;
Antraknosa (patek), Early blight (bercak daun sejenis altenaria), Fruit rot (busuk buah seperti pada cabai, tapi bukan karena ulat), Leaf spot (bercak daun, biasanya pada padi,  warnanya coklat seperti terbakar) ket. Menyusul dibagian akhir setelah tanaman pengendali OPT selesai.

Bahan yang dibutuhkan;
- 5 kg daun kelor
- 15 liter air
- Pisau
- Alat Penumbuk/Blender
- Saringan

Cara pembuatan;
Daun kelor dicuci sampai bersih, setelah itu dicacah, tumbuk sampai halus, dan tambahkan air. Rendam selama 24 jam, dan saring.

Cara penggunaan;
Semprot pada seluruh bagian tanaman yang terserang pada pagi hari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tentang hebatnya mengaji

Tentang hebatnya mengaji Ilmu Agama laksana air hujan menembus bumi, orang alim yang mengamalkan ilmunya laksana bumi yang subur. Orang yang...